KABARKERJA.COM – Saatnya untuk meraih karir yang lebih baik bersama salah satu perusahaan milik negara. Dan inilah Lowongan Kerja BUMN PT Nindya Karya (Persero) Bulan Mei 2021 yang dapat menjadi referensi anda. Peluang semacam ini layak untuk anda kedepankan karena jenjang karir dan gaji yang diperoleh cukup baik.
Sekilas tentang perusahaan ini, PT Nindya Karya (Persero) adalah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) konstruksi yang menjalankan bidang Jasa Konstruksi, Engineering Procurement Construction (EPC), dan Investasi. Perusahaan senantiasa meningkatkan kinerja di masa yang akan datang dan memberikan kontribusi bagi pembangunan dan perekonomian negara. Untuk itu, PT Nindya Karya (Persero) membuka kesempatan berkarir untuk mengisi beberapa posisi yang lowong yang dapat anda baca pada informasi di bawah.
INFORMASI LOWONGAN KERJA BUMN PT NINDYA KARYA (PERSERO) BULAN MEI 2021
1. STAF TEKNIS BIDANG BISNIS AIR – Kode Lowongan: 01TBA
Spesifikasi :
- Laki-laki/Perempuan
- Minimal pendidikan terakhir S1 Teknik Mesin/Teknik Sipil/Teknik Lingkungan
- Menguasai Teknis dan Operasional dari Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM), Water Treatment Plant (WTP), dan Waste Water Treatment Plant (WWTP)
- Memiliki pengalaman di bidang SPAM, WTP, & WWTP minimal 3 tahun
- Menguasai dan fasih berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
2. STAF TEKNIS BIDANG BISNIS ENERGI – Kode Lowongan: 01TBE
Spesifikasi :
- Laki-laki/Perempuan
- Minimal pendidikan terakhir S1 Teknik Mesin/Teknik Elektro
- Menguasai Teknis dan Operasional dari Power Plant & Energi Baru Terbarukan (EBT)
- Memiliki pengalaman di bidang Power Plant & EBT minimal 3 tahun
- Menguasai dan fasih berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
3. STAF DOCUMENT CONTROL – Kode Lowongan: 01DC
Spesifikasi :
- Laki-laki/Perempuan
- Minimal pendidikan terakhir S1/D3 semua jurusan, lebih diutamakan jurusan hukum
- Memahami surat-menyurat, proses due diligence, non-disclosure agreement (NDA), memorandum of understanding (MoU), & manajemen arsip dokumen
- Memiliki pengalaman sebagai Document Control minimal 2 tahun
- Menguasai dan fasih berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
Berikut dokumen yang dilampirkan:
- CV Terbaru
- Portofolio (Jika ada)
- Sertifikat TOEFL yang masih berlaku
- KTP/Identitas diri yang masih berlaku
- Pas foto ukuran 4×6 dengan latar belakang warna biru
- Ijazah dan Transkrip nilai terakhir
- Surat Keterangan Sehat (Dapat menyusul)
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (Dapat menyusul)
Bagi kandidat pelamar yang memenuhi kualifiksi dapat mengirimkan berkas lamaran paling lambat tanggal 08 Mei 2021 dalam format PDF (tanpa ekstraksi file) melalui email recruitment@nindyakarya.co.id dengan subject: Nama Lengkap_Pendidikan Terakhir_Kode Lowongan.
Harap untuk diperhatikan bahwa hanya kandidat yang memenuhi kualifikasi yang akan diproses ke seleksi selanjutnya. Semoga sukses !